Internet Pada Awalnya Disebut Dengan Apa? Simak Sejarahnya Berikut Ini

Internet pada awalnya disebut dengan ARPANET
Internet pada awalnya disebut dengan ARPANET

MULAISAJA - Internet pada awalnya disebut dengan ARPANET yang merupakan sebuah proyek dari departemen pertahanan Amerika Serikat. Untuk lebih mengetahui tentang internet, kamu bisa menyimak informasi berikut.

Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan yang namanya internet. Yap, internet saat ini sudah menjadi salah satu kebutuhan hidup manusia. Semua manusia di muka bumi ini membutuhkan internet untuk bisa mengakses berbagai informasi.

Bahkan internet juga menjadi kebutuhan utama manusia. Hal ini karena internet sangat membantu manusia untuk menjalankan pekerjaannya. 

Misalnya saja dalam usaha berjualan, manusia bisa memanfaatkan internet untuk melakukan promosi. Selain itu, manusia juga bisa berkomunikasi dengan orang yang yang jaraknya jauh. 

Internet sendiri merupakan singkatan dari Interconnected Network. Sesuai namanya, internet ini dapat menghubungkan komputer dan jaringan komputer secara global. 

Pengguna internet dapat menerima atau mengirimkan informasi. Selain itu, alat yang satu ini juga digunakan sebagai alat komunikasi. 

Pada awalnya internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA (Advanced Research Projects Agency). 

ARPA membangun jaringan internet pertama yang kemudian disebut dengan ARPANET. Dari sinilah internet pertama kali dikenal meluas ke seluruh dunia.

Dalam perkembangannya, internet semakin berkembang pesat dan di tahun 1980-an, jaringan internet mampu menghubungkan Universitas ternama di Amerika Serikat. 

Hanya saja pada masa itu aksesnya masih sangat terbatas. Kemudian di tahun 1982, protokol standar TCP/IP mulai diterapkan secara menyeluruh ke publik. 

Hingga akhirnya pada 1986, berdirilah National Science Foundation Network (NSFNET) sebagai pengganti ARPANET. Pada periode ini, jaringan di beberapa negara sudah mulai terhubung dan terus berkembang hingga sekarang.

Sekarang sudah tahu Internet pada awalnya disebut dengan apa? Kamu juga bisa menyimak sejarah singkatnya. Semoga informasi kali ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url