Cara Cek Transaksi Terakhir Telkomsel dengan Kode dan Aplikasi

cara cek transaksi terakhir Telkomsel
cara cek transaksi terakhir Telkomsel

MULAISAJA - Pembahasan mengenai cara cek transaksi terakhir Telkomsel kini tengah ramai di media sosial. Banyak pengguna yang belum mengetahui cara mengeceknya. 

Padahal untuk mengecek penggunaan terakhir kartu Telkomsel begitu mudah. Karena kamu bisa memanfaatkan aplikasi dan kode UMB saja. 

Mengecek riwayat terakhir juga sangat bermanfaat untuk pengguna. Karena kamu akan tahu paket apa saja yang telah kamu beli selama beberapa bulan terakhir. 

Baca Juga: Beli Pulsa Murah di Aplikasi MyTelkomsel

Sebelum kamu mengecek transaksi terakhir, mungkin kamu belum yakin terkait riwayat transaksi kartu Telkomsel. Oleh karena itu, mari simak pembahasan mulaidarimanaaja.com berikut ini.

Apakah Bisa Mengecek Transaksi Terakhir Kartu Telkomsel? 

Mungkin kamu pernah bertanya-tanya apa kita bisa mengecek transaksi terakhir dari kartu Telkomsel? Ternyata kita memang bisa loh mengeceknya. 

Mengecek transaksi terakhir ini meliputi pembelian paket internet, paket SMS, hingga paket nelpon. Riwayat transaksi memang perlu kita ketahui agar tahu biaya pengeluaran selama beberapa bulan terakhir. 

Sehingga kita bisa menimbang-nimbang antara bulan lalu dengan bulan sekarang ada perbedaan pengeluaran atau tidak. Karena biasanya pengeluaran untuk sebuah paket tidak selalu sama. 

Baca Juga: Menggunakan Kuota Nasional Telkomsel

Misalnya saja, dalam satu bulan saya pernah membeli paket internet Telkomsel hingga 200 ribu. Namun di bulan berikutnya saya hanya membeli paket sebesar 150 ribu. 

Perbedaan ini tentunya mempengaruhi kondisi keuangan kita. Oleh karena itulah, kamu perlu menghitung pengeluaran untuk kartu Telkomsel agar bisa mengatur keuangan sendiri. 

Untuk mengecek transaksi terakhir dari kartu Telkomsel juga sangat mudah sekali. Ada dua cara yang bisa kamu terapkan. Berikut kami telah merangkumnya di bawah ini. 

Cara Cek Transaksi Terakhir Telkomsel Melalui Kode UMB 

Pertama, kamu bisa mengecek transaksi atau penggunaan pulsa terakhir dengan memakai kode UMB. Kode ini cukup simpel. 

Ketika kamu sudah mengetik kodenya, kamu akan mendapati notifikasi tentang riwayat transaksi.

Baca Juga: Top Up Murah Diamond Mobile Legends dengan Pulsa Telkomsel

Lantas bagaimana sih cara cek transaksi Transfer pulsa terakhir Telkomsel? Mari simak tahapan-tahapan berikut ini. 

cara cek transaksi terakhir Telkomsel
Mengecek transaksi terakhir kartu Telkomsel 

  • Pertama silahkan aplikasi Telepon yang ada di hp kamu.
  • Ketik kode *888*77# lalu klik panggil atau Yes. 
  • Tunggu proses berlangsung. 
  • Setelah selesai, maka akan muncul detail riwayat transaksi yang telah dilakukan di kartu Telkomsel.

Sekedar informasi, riwayat biaya transaksi yang muncul ini bisa berupa transaksi dari pembelian pulsa, paket SMS, paket nelpon, maupun paket internet.

Cara Cek Transaksi Terakhir di MyTelkomsel

Selain menggunakan kode UMB, kamu juga bisa memakai aplikasi MyTelkomsel. Pada aplikasi ini terdapat fitur untuk melihat transaksi yang telah dilakukan.

Baca Juga: Cara Memakai Kuota Nonton Kartu Telkomsel

Misalnya saja kamu bisa melihat riwayat pembelian kuota internet, paket SMS, maupun paket nelpon. Lalu bagaimana cara cek pemakaian pulsa Telkomsel selama sebulan? Simak langkah-langkah berikut ini.

cara cek transaksi terakhir Telkomsel
cara cek transaksi terakhir Telkomsel

  • Pertama, pastikan untuk memakai aplikasi MyTelkomsel versi terbaru.
  • Kemudian buka aplikasi tersebut di Hp kamu. 
  • Jangan lupa untuk login dengan nomor Telkomsel milikmu. 
  • Langkah selanjutnya, klik bagian 'menu' yang ada di pojok kanan bawah. 
  • Pada halaman tersebut, silahkan klik riwayat transaksi. 
  • Nah disitulah kamu akan melihat semua transaksi yang telah dilakukan selama tiga bulan terakhir.

Penutup

Melihat riwayat transaksi memang sangat diperlukan agar kita bisa tahu berapa pengeluaran kita selama beberapa bulan terakhir. 

Untuk cara cek transaksi terakhir Telkomsel sendiri juga sangat mudah. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi MyTelkomsel maupun menggunakan kode UMB.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url